PESONAEDU
Pesona Edu adalah software yang berisi bahan mata pelajaran Matematika dan Sains untuk tingkat SD hingga SMA. Yang menarik, materi diberikan dalam animasi yang interaktif. Misalnya saja dalam materi Fisika, murid dapat membandingkan gerakan bandul di bumi dan bulan yang memiliki gravitasi berbeda, hanya dengan menggeser animasi bandul di komputer. Napak Tilas PesonaEdu 1986 Memulai aktivitas pada tahun 1986 sebagai Software Developer pertama di Indonesia dengan nama PT. Kreasi Inti Dinamika, kemudian berubah menjadi PT. Kuantum Inti Dinamika. Pada tahun-tahun pertama kami melakukan riset dan menerbitkan berbagai Software untuk membantu siswa Sekolah Dasar seperti: Belajar Berhitung, Pembagian, Perkalian, Peta Indonesia, Kidspell dll. 2001 Pada tahun 2001, kami berkeyakinan bahwa penggunaan Seri Software Pendidikan yang sesuai dengan Kurikulum merupakan kebutuhan mendesak bagi Para Guru dalam meningkatkan mutu Pengajaran di Indonesia. Untuk itu kami telah memula